Text
Limitless Mind: Ilmu Baru yang Membuka Pikiran dan Potensi Tanpa Batas
Sejak memasuki sekolah sebagai kanak-kanak, kita dibentuk untuk merasa bahwa otak kita adalah entitas tetap, mampu mempelajari beberapa hal tertentu tetapi hal-hal lainnya tidak, secara eksklusif terpengaruh oleh genetika. Gagasan ini mengikuti kita hingga masa dewasa, ketika kita cenderung menerima begitu saja keyakinan-keyakinan yang sudah mengakar lama tentang keterampilan kita (contohnya bahwa kita tidak memiliki “otak matematika” atau kita bukan “tipe kreatif”). Asumsi-asumsi merusak ini—dan sains mutakhir membuktikan bahwa ini palsu—kadang-kadang memengaruhi kita semua, berdampak pada kepercayaan diri dan kesediaan kita untuk mencoba hal-hal baru dan membatasi pilihan-pilihan kita, dan pada akhirnya, masa depan kita.
Profesor Universitas Stanford, penulis bestseller, dan pendidik berprestasi Jo Boaler telah menghabiskan beberapa dekade untuk mempelajari dampak keyakinan dan bias terhadap pendidikan. Di dalam Limitless Mind, dia meledakkan mitos-mitos ini dan mengungkapkan enam kunci untuk membuka potensi pembelajaran kita yang tak terbatas.
Tersedia | SJN00005378 | 150 JOB l |
Tidak tersedia versi lain