Text
Agama dan Bangsa: Pembangunan dan Masalah-masalahnya
Analisis Sjafruddin yang tajam membelah realitas sosial-politik, dengan pandangan yang luas dan menyeluruh, dilontarkan dengan sikap yang tegas dan suara yang lantang, kemudian menjadi ciri tulisan-tulisan Sjafruddin sejak era tahun 1950-1960-an. Pandangan-pandangannya sering kontroversial karena berbeda dengan arus pendapat umum pada masa itu, tetapi disertai dengan argumentasi dan keterangan yang luas serta logis, sehingga sukar dibantah.
Sjafruddin dengan tajam mengkritik pola pembangunan Orde Baru yang menitikberatkan kepada pembangunan ekonomi tanpa menata birokrasi dan tanpa usaha yang nyata untuk memberantas korupsi. Pemerintah harus mendahulukan pembangunan manusia yang berakhlak sebelum membangun masyarakat dan ekonomi.
Korupsi yang marak hingga saat ini tidak dapat diberantas hanya secara yuridis, melalui saluran hukum semata-mata, tetapi harus didahului oleh atau disertai dengan perombakan atau perubahan yang luas dalam struktur pemerintah.
No other version available