Text
Kepulauan Nusantara : Sebuah Kisah Perjalanan, Kajian Manusia dan Alam
Wallace yang akrab dikenal sebagai "Bapak Biogeografi" ini memang memberi banyak sumbangsih atas temuan dia pada ratusan spesies hewan dan tanaman di Indonesia. Tak hanya itu, dokumen perjalanan Wallace sangat bersifat pribadi sehingga sarat dengan cerita-cerita interaksi antar etnis dalam setiap perjalanannya. Dia mendokumentasikan perjalanannya ke dalam buku berjudul The Malay Archipelago. Perjalanan keilmuan Alfred serta daerah Wallacea merupakan kisah klasik yang tidak hanya menceritakan tentang temuan – temuan biodiversitas dan keanekaragaman hayati, namun juga kekayaan budaya, bahasa, serta peta perpindahan manusia purba di Nusantara. Beberapa contoh ada jejak perjalanan Wallace dari Sulawesi hingga Lombok, dan interaksi dengan raja Gowa sampai raja Lombok.
Dalam perjalanan mengelilingi sebagian dari Indonesia, Wallace mengajak seorang pemuda asal Serawak, Ali, untuk menjadi asisten pribadinya. Wallace sangat membutuhkan Ali sebagai ahli bahasa yang membantu dia berkomunikasi dengan para tetua di tiap pulau. Buku kumpulan catatan Wallace ini pun akhirnya terbit pada 1869, dan para cetak pertama ada 1000. Daratan Eropa pun mulai menyebar dan menerbitkan karya Wallace dalam berbagai bahasa di Inggris, Jerman, Belanda, sampai Amerika.
Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tidak Dipinjam | SJN00005896 | 959.8 ALF k | Perpustakaan Amir Machmud (Referensi) |
Tidak tersedia versi lain