Text
Kepemimpinan Melayani di Masa Transisi
Buku Kepemimpinan Melayani di Masa Transisi lebih merupakan refleksi dari pengalaman menulis terhadap perjuangan bersama antara Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah, dan Masyarakat Kalimantan Selatan dalam menghadapi tantangan bencana banjir, pandemi COVID-19, dan Pemungutan Suara Ulang Pilkada Kalsel 2020.
Dalam perjuangan bersama itu, ada banyak hal yang bisa menjadi inspirasi, terutama soal semangat dari semua pemangku kepentingan yang tak lekang oleh jatuh-bangun dan pasang surut untuk tetap bergerak maju. Semoga, refleksi sederhana ini juga bisa menginspirasi banyak orang untuk tetap berjuang dan tegar dalam keadaan apa pun karena sebagai makhluk ciptaan Allah yang paling sempurna kita pantang berpustus asa.
Buku yang tersaji dihadapan pembaca ini tentunya mengharapkan saran dan kritik untuk penyempurnaan ke depan. Namun diatas semua itu, pada hakekatnya buku ini merupakan perjalanan yang merefleksikan figur pemimpin yang ideal. Sehingga tidak memerlukan upaya khusus dalam melakukan penyelarasan substansi dan redaksi, karena sesungguhnya ia dapat berbicara dengan sendirinya.
No other version available